Laos 2019: Kuang Si Waterfalls, Luang Prabang


Setelah melihat sunrise di Mount Phusi, saya kembali ke hostel untuk mandi dan sarapan. saya pergi ke Kuang Si waterfall dengan membeli paket tour melalui hostel seharga 40,000 Kip + tiket masuk 20,000 Kip, saya pikir murah juga, tinggal duduk manis dan bisa sambil bobo cantik di bus. Saya dijemput jam 9 pagi setelah itu menjemput peserta lain. Perjalanan dari Hotel ke Kuang Si seinget saya sih 40 menit tanpa macet. 

Oia di bus saya duduk bersebelahan dengan cewek Jepang akhirnya kami kenalan, namanya Manami San, ternyata dia pernah belajar bahasa melayu di Malaysia dan pernah ke Surabaya juga. Akhirnya kami ngobrol dengan sedikit Bahasa Melayu, Bahasa Inggris pakai bahasa Jepang. Manami San ternyata masih muda banget looh dan dia baru kerja juga. Saya mengexplore Kuang Si dengan Manami San lumayan ada yang photoin.

Sebelum saya mengunjungi Laos, saya sudah follow #LuangPrabang di Instagram dan kebanyakan turis yang datang ke luang Prabang pasti ke Kuang Si Waterfall. Menurut The Common Wanderer "The Kuang Si Waterfall (also spelled Kuang Xi or Tat Kuang Si) in Northern Laos falls firmly into the latter. In fact, this large cascade of pale turquoise blue water that tumbles from the thick jungle above into perfectly sculpted limestone tiered pools below might just be the ultimate highlight of any trip to Laos".

Sebelum menuju ke Kuang Si Waterfall, ada konservasi beruang, kerja sama antara Free The Bears dengan Pemerintah Laos.

 




Trek ke Kuang Si seru banget, inget jaman SMA, jaman masih sanggup angkat tas Carrierl 60kg, jaman-jaman jadi anak Pecinta Alam, jalanannya tanah basah karena  malamnya habis diguyur hujan ditambah sedikit kerikil, kiri kanan pohonan tinggi yang mana saya gak tau namanya, naik sedikit kiri hutan kanan sungai dengan warna hijau torquise, sumpah warnanya bagus banget.









 


Kuang Si Water

 

Ketika travelling ke Myanmar saya berkenalan dengan Karen dari China, kali ini ketika di Laos saya berkenalan dengan Manami San dari Jepang dan kami bertukar akun instagram. Setelah dari Kuang Si kita  berdua makan siang bareng dan ada cerita lucu setelah lunch date kami, tunggu yah kelanjutannya.

-The Perks of Being Solo Travelling is about meeting new people-

Cerita sebelumnya:

LAOS 2019: MOUNT PHUSI, LUANG PRABANG








Comments

Popular Posts